tanda gula darah turun

Tanda Gula Darah Rendah, Periksa Sebelum Makin Parah!                        

Posted on

ITSALLCHARLIE – Tahukah kamu bahwa terdapat tanda gula darah rendah yang langsung terlihat pada diri si penderita. Apabila ada orang di sekitar kamu atau bahkan kamu sendiri mengalami gula darah rendah maka segera periksa ke dokter. Nama lain dari gula darah rendah adalah hipoglikemia yang sering diderita oleh penderita diabetes.

Mengenai tanda apa saja yang dialami penderita hipoglikemia dikategorikan menjadi dua. Pertama ketika hipoglikemia dalam tahap awal lalu selanjutnya hipoglikemia yang makin memburuk. Langsung saja baca tulisan di bawah ini untuk pengetahuan lebih lanjut tentang hipoglikemia:

Gejala Hipoglikemia Awal dan yang Memburuk

Pada tahap awal hipoglikemia hanya menunjukkan gejala yang biasa dikeluhkan oleh orang dewasa seperti gemetaran dan pucat. Bedanya ada gejala lain yang mengikutinya seperti sakit kepala, kelaparan sampai detak jantung tidak teratur,

Bahkan penderitanya juga bisa merasakan cemas berlebih sampai sulit konsentrasi. Seluruh tandanya hampir sama dengan penderita anemia namun tanda ini lebih parah. Bibir juga bisa mati rasa sampai ke bagian lidah dan pipi.

Bagaimana untuk gejala hipoglikemia yang dibiarkan lalu semakin parah?. Tandanya adalah seseorang akan kebingungan serta tidak mampu menyelesaikan tugas secara rutin bahkan penglihatannya kabur. Parahnya lagi ketika tidur dia akan mimpi buruk yang dipenuhi dengan ketakutan.

Kejang sampai kehilangan kesadaran adalah gejala tahap akhir untuk hipoglikemia. Tentu penderita hipoglikemia juga bisa sampai dalam tahap kematian. Kadang kala penderita kadar gula darah tinggi membuat seseorang bergantung dengan obat sampai menderita hipoglikemia.

Kadar gula darah bahkan bisa benar-benar rendah sehingga seseorang harus mengalami gejala yang disebutkan di atas. Usia 65 tahun ke atas jauh lebih rentan dengan terkena penyakit gula darah termasuk yang sudah pernah punya riwayat sama.

 

Hindari Penyebab Gula Darah Rendah Berikut

Setelah mengaetahui tanda hipoglikemia maka selanjutnya adalah menghindari apa saja yang jadi penyebabnya. Sudah disinggung sebelumnya bahwa penderita diabetes adalah orang yang paling rentan dengan penyakit hipoglikemia. Tubuh tidak akan mampu menghasilkan insuli yang cukup atau jika diperiksa dokter akan mendiagnosa sebagai diabetes tipe 1.

Penumpukan glukosa dalam aliran darah bisa mencapai hasil yang sangat tinggi. Mengatasinya bisa dengan insulin atau obat lainnya yang bisa menurunkan kadar gula lebih rendah dengan menyesuaikan dosis.

Jenis obat tertentu juga bisa menjadi penyebab gula darah rendah khususnya pengidap gagal ginjal. Obat Malaria berupa Kina contohnya juga menjadi penyumbang penyebab gula darah tinggi.

Kamu yang suka mengkonsumsi alkohol juga bisa terjangkit hipoglikemia termasuk penderita penyakit kritis lainnya. Apabila ada kondisi yang membuat kamu harus konsumsi alkohol maka coba untuk mencari makanan sehat pendamping. Hati akan kesulitan melepas glukosa yang tersimpan dalam aliran darah hingga hipoglikemia bisa terjadi pada manusia.

Pastikan nutrisi harian kamu tercukupi supaya tidak terjangkit gula darah rendah. Pasalnya saat tubuh tidak menerima makanan dalam jangka panjang maka yang terjadi adalah hipoglikemia terjadi. Diet ketat juga tetap harus diimbangi dengan konsumsi nutrisi seimbang. Pengidap anoreksia sangat rentan mengalami gula darah rendah karena tubuh mengalami kelaparan jangka panjang.

 

Nah itulah dia tanda hipoglikemia yang harus kamu kenali sejak dini agar orang di sekitar kamu tidak sampai mengidapnya. Anak-anak juga bisa terjangkit hipoglikemia jika kondisi ginjalnya tidak baik dan punya potensi penyakit lainnya. Periksakan kesehatan secara menyeluruh adalah cara terbaik jika ingin mengetahui kadar gula dalam tubuh. (redaksibola88)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *